
SMP 2 Kaliwungu kembali meraih kejuaraan dalam event Lomba Baris-Berbaris Tahun 2025. Suatu kebanggaan bagi SPENDAKA tercinta. Event LKBB (Lomba Keterampilan Baris- Berbaris) tahun ini dilaksanakan di POLTEKUN (Politeknik Rukun Abdi Luhur) Kudus pada hari Minggu, 12 Januari 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh SMP Se-Kabupaten Kudus dengan persaingan yang sangat ketat.
Giat dan membara adalah kata yang tepat untuk menggambarkan semangat juang Paskhudaka (Pasukan Khusus Spendaka). Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada pembina (Ibu Tashliyati, S.Pd., M.Pd.) dan pelatih (Kak Bayu, Kak Eka dan Kak Bella) yang mendampingi peserta didik selama latihan.



Si Santri Paskhudaka berhasil menampilkan performa yang luar biasa dalam semua sesi perlombaan terkhusus LKBB, Variasi Formasi dan Best Danton. Hasil kerja keras dan latihan yang rutin, Paskhudaka memperoleh kejuaraan: Juara 2 LKBB, Juara 2 Variasi Formasi dan Juara 3 Best Danton.

Kepala SMP 2 Kaliwungu, Dra. Fitriani mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih “Spendaka jaya mengudara! Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi untuk peserta didik yang lain.” Tim Paskhudaka juga berharap dapat terus mempertahankan dan meningkatkan prestasi di ajang-ajang berikutnya, serta membawa nama baik sekolah di tingkat yang lebih tinggi.